Inilah Daftar Aktivitas Seru di Gili Trawangan yang Wajib Anda Coba

Aktivitas di Gili Trawangan memang tak bisa terlewatkan begitu saja saat berkunjung ke Lombok. Seperti yang telah diketahui bahwa Gili Trawangan menjadi salah satu lokasi wisata di wilayah Lombok Barat yang begitu memukau. Dengan pantainya yang masih alami serta pasir putih yang lembut menjadikan Anda tak ingin berdiam diri dan ingin melakukan aktivitas yang dijamin seru dan menyenangkan.

Aktivitas Seru dan Menyenangkan di Gili Trawangan

Berlibur ke Lombok merupakan pilihan yang tepat untuk mengisi waktu liburan. Karena di Lombok Anda bisa mengunjungi berbagai destinasi wisata salah satunya Gili Trawangan. Dengan pesona alamnya yang begitu menakjubkan menjadikan Gili Trawangan sebagai pulau kecil di Lombok yang selalu diincar para wisatawan yang datang ke Lombok.
Pastinya wisatawan yang datang ke Gili Trawangan tak hanya cukup menyaksikan keindahan pantai. Karena terdapat berbagai aktivitas yang dijamin seru dan membuat liburan Anda semakin berkesan. Berikut ini akan dijelaskan daftar aktivitas di Gili Trawangan yang dijamin dan wajib Anda coba.

1. Bersantai di Sekitaran Pantai

Salah satu aktivitas di Gili Trawangan yang pasti banyak dilakukan oleh wisatawan adalah bersantai di sekitar pantai. Saat berada di pantai Gili Trawangan, Anda bisa menyaksikan sunrise sambil berjalan di tepi pantai saat pagi hari. Angin pantai yang berhembus memberikan nuansa yang nyaman dan membuat Anda merasa rileks serta betah berlama-lama di Gili Trawangan. Selain itu Anda bisa menyewa sepeda untuk mengelilingi kawasan sekitaran pantai untuk melihat aktivitas warga dan menikmati udara di sekitaran pantai.

2. Snorkeling

Tak dapat dipungkiri bahwa Gili Trawangan mempunyai pesona alam bawah laut yang begitu memukau. Pastinya aktivitas di Gili Trawangan yang tak boleh Anda lewatkan adalah snorkeling. Dengan melakukan aktivitas snorkeling, Anda bisa melihat lebih dekat beragam terumbu karang serta berbagai jenis ikan warna-warni di bawah laut. Tak perlu khawatir karena banyak persewaan peralatan snorkeling di sekitar pantai sehingga Anda tak perlu repot membawa peralatan sendiri.

3. Menyelam di Shark Point

Aktivitas di Gili Trawangan yang dijamin seru dan menantang adalah menyelam di shark point. Tetapi aktivitas ini sebaiknya dilakukan oleh wisatawan yang sudah mempunyai sertifikat menyelam. Saat menyelam di shark point, Anda akan dimanjakan oleh pemandangan bawah laut yang begitu memukau serta berkesempatan bertemu dengan ikan hiu karang yang bersembunyi diantara batu karang.

4. Water Sport

Kondisi pantai Gili Trawangan memang cenderung tenang tetapi di tempat wisata ini wisatawan bisa mencoba berbagai water sport yang disediakan oleh jasa water sport. Jenis water sport yang tersedia dan bisa Anda coba diantaranya water skying, banana boat, dan lain sebagainya.

5. Bermain dan Berfoto di Ayunan Pinggir Laut

Salah satu keunikan yang dimiliki Gili Trawangan adalah terdapat ayunan di pinggir laut. Wisatawan bisa bermain ayunan lau berfoto sebagai kenang-kenangan sudah pernah mengunjungi Gili Trawangan.

6. Melihat Sunset Sambil Berkuda

Bagi wisatawan yang berkunjung ke Gili Trawangan bisa melakukan aktivitas di Gili Trawangan dengan menaiki cidomo atau berkuda. Dengan kendaraan tersebut wisatawan akan diajak berkeliling menyaksikan keindahan Gili Trawangan terutama pada sore hari untuk menyaksikan keindahan sunset yang membuat langit berwarna kemerahan yang mempesona.
Bagi Anda yang akan berencana berlibur ke Gili Trawangan sebaiknya persiapkan diri Anda untuk melakukan berbagai aktivitas di Gili Trawangan seperti yang telah dijelaskan diatas. Dimana masing-masing aktivitas tersebut dijamin seru dan menyenangkan sehingga jangan sampai Anda lewatkan begitu saja.

Bagikan jika bermanfaat..

Facebook
WhatsApp
Telegram