Selamat Datang di mataramweb.com solusi promosi online anda, kali ini kami akan berbagai salah satu mamfaat dari platform google yang satu ini untuk meningkatkan popularitas bisnis anda. Pernah mendengar Google Place? Mungkin dulu, karena saat ini Google Place sudah berganti nama menjadi Google bisnis (Google Business). Namun dengan banyak perubahan dan pengembangan yang tentu saja jauh lebih menguntungkan untuk penggunanya.
Apa sih sebenarnya manfaat Google Bisnisku ini, karena sudah begitu banyak google mengeluarkan bermacam aplikasi seperti Google plus, page, Google Map pernah juga ada Google buzz, Google Reader dan masih banyak lagi.
Google Bisnisku menghubungkan anda secara langsung dengan pelanggan saat mereka mencari Anda di Penelusuran Maps atau Google +.
Contohnya adalah untuk mataram web ini, Ketika diketikkan kata kunci Jasa pembuatan website di mataram atau mataram web, maka akan muncul informasi tambahan di bagian sebelah kanan yang diambil dari Google bisnis, berupa informasi mengenai Bisnis yang dijalankan oleh Tukang Toko Online. (lihat screen Shot di bawah ini.)
Jadi, sebenarnya Google Bisnisku ini bisa dikatakan sangat penting untuk menaikkan reputasi sebuah website, bahkan bukan cuma situsnya namun juga bisnis dari pemilik situs tersebut.
Otomatis dengan adanya informasi yang lebih lengkap mengenai bisnis yang dijalankan oleh Blog atau website tersebut, maka orang akan lebih mudah tertarik dan yakin untuk setidaknya mengunjungi situs Anda.
Dari sini juga bisa terlihat kalau Google Bisnisku memiliki peluang besar untuk menaikkan trafik pengunjung ke situs Anda.
Nah dari sini, tidak ada salahnya bahkan mungkin bisa jadi memiliki Google Bisnisku untuk bisnis di website Anda adalah suatu keharusan. Apalagi jika bisnis online anda terintegrasi dengan sebuah bisnis yang ada secara fisik atau memiliki lokasi dan alamat yang jelas, misalnya agent travel, restoran, toko roti, bengkel mobil, toko baju, dll.
Proses pembuatannya pun sangat mudah dan juga gratis.
Ingin mendaftarkan bisnis anda ke Google Bisnis, silakan langsung ke sini www.google.com/business. Anda tinggal sign ini dengan akun google anda, selanjutnya tinggal mengikuti langkah-langkah untuk membuat halaman bisnis anda di aplikasi tersebut.
Screen shot berikut ini adalah beberapa hal yang sering ditanyakan orang mengenai google bisnisku yang diambil dari halaman F.A.Q yang bisa anda temukan dari halaman berikut https://www.google.com/business/faq.html