Ulasan Cerdas Postingan Ditujukan Ke Gubernur NTB Untuk Hentikan Kereta Gantung Rinjani

Saat ini di Pulau Lombok sedang hangat hangatnya Pro dan kontra mengenai rencana diadakananya kereta gantung yang akan dibangun oleh gubernur NTB. hal tersebut mendapat pro dan kontra dari masyarakat, Masyarakat yang kontra lebih banyak terlihat dari para penggiat lingkungan maupun para penggiat pariwisata Rinjani seperti Agent Travel Rinjani dan para porter.

Banyak dari mereka mengungkapkan ketidak setujuanny akan rencana pemasangan kereta gantung di kawasan Rinjani ini. dari sekian banyak ulasan yang beredar di media sosial, berikut adalah salah satu ulasan cerdas yang diposting oleh salah satu netizen dengan akun Lalu Suhayatman melalui postinganya.

YTH Gubernur dan Masyarakat NTB.

Kebijakan ini ‘melukai’ kita justru di saat kita sedang gencar2 nya melakukan upaya konservasi dan proteksi lingkungan.. ditemgah2 bencana lingkungan dan hilangnya sumber daya air yang semakin parah.

Isu Rinjani sejak dulu menjadi public interest dan sentral karena Rinjani adalah sumber daya hidup bagi masyarakat Sasak dan Penduduk di Pulau Lombok.. apapun yang diklakukan mustinya melalui proses konsultasi publik yang panjang, public debate yang sehat dan feasibility study yg akurat dan creadible.

Ada bebrapa alasan

1. Kawsaan Rinjani adalah kawasan adat the cultural heritage dan bahkan mnejadi world heritage.. yang harus dijaga nilai2 yang melekat padanya. Sakral bagi orang Sasak, Masyarakat Hindu dan Budha.

2. Rinjani menjadi sumber daya hidup, sumber air dan udara bagi selurih oenduduk di pulau lombok .. kemungkinan besar proyek ini akan memberi dampak perusakan lingkungan oleh commercial facilities development..

Saya tidak percaya dengan Amdal .. apalagi dikerjakan cuman 3 bulan.

3. Tidak ada studi pasar yang menunjukkan bahwa fasilitas ini akan menciptakan market demand.. jika belajar dari banyak fasilitas sejenis di bbrp tempat.. ini hanya akan menciptan just another tourist attraction saja .. pasar fasilitas ini sudah tidak diminati..

saya hawatir, proyek ini kalau jadi.. hanya ramai di awal, bisnis tidak berkembang, operation cost tinggi, investor merugi dan minggat dan kita hanya akan melihat monumen2 baja yang merusak pemandangan seperti halnya bberpa kasus dibeberapa negara lain.

4. Kalaupun ramai fasilitas ini akan menciptakan over tourism yang merusak.. lihat saja 3 gili .. Pemda ngurus sampah di depan mata aja gak bisa apalagi di hutan belantara dan terjal.. Rinjani akan menjadi the biggest trash dump in the world.

5. Brand Rinjani di Dunia masuk kategori light mountaineering yang digemari oleh banyak kalangan pecinta outdoor di seluruh dunia, karena track nya yang nyaman dan tidak extreme.. justru pasar mountaineering ini jumlah nya terbanyak.. kalau pasar ini digarap dengan baik akan menyumbangkan PAD dan Devisa yang besar karena sebain besar travaler nya dari kalangan menengah atas yang setiap saat membutuhkan nature therapy… dan kereta gantung justru akan memurunkan minat pasar ini untuk ke rinjani..

6. Fasilitas ini tidak mungkin menyerap banyak tenaga kerja krn sifat nya yg automated operation .. yang ada di setiap stop akan banyak pedagang dadakan yang tidak terkontrol.. kebayang sampahnya.

7. Health and safety.. Rinjani dan Lombok itu cukup rentan dengan letusan gunung berapi dan intense seismic activities .. jalur evakuasi Rinjani mau lewat jalur mana saja itu termasuk grade sulit.. jadi safety plan nya harus melebihi negara2 maju .. karena fasilitas sejenis di negara maju grade nya sangat rendah. umumnya lebih mudah..

8. Terganggunya habitat flora dan fauna di sepanjang jalur cable.. intensitas beroperasi nya fasilitas ini akan merubah perilaku dan pergerakan fauna.. yang bisa menyebabkan kepunahan

9. Visual pollution .. sekali anda bangun and atidak akan bisa merubahnya.. fasilitas ini tidak bisa di re-use.

10. Investor itu tentunya akan berhitung Return on Investment dan profit mereka.. Pertanyaan nya seberapa besar soh untung dari bisnis ini dibandingkan dengan mudarat nya..

Kalau melihat kesanggupan harga bayar konsumen indonesia sangat kecil dibandingkan dengan nilai investasi nya .. saya gak yakin bisnis ini untung besar.. apalagi dengan jumlah arrival/kunjungan ke lombok yang angkanya terus merosot.

Bisnis model kereta gantung ini sudah out of date .. dan banyak ditunggalkan, kok kita malah mau mulai ?

Masih banyak cara untuk mendapatkan ‘Devisa dan PAD’ dari Rinjani yang environmentally Friendly (ramah lingkungan).. we just need to be creative.

saya bisa tambahkan lebih banyak kemungkinan masalah .. ini hanya sebagai permulaan untuk di diskusikan..

Jadi kereta gantung ini hebat nya dimana ya? .. hanya kita2 yang melihat kemajuan semu yang akan mengatakan ini hebat, luar biasa..

Sudahlah kalau mau naik kereta gantung.. pergi ke taman mini aja.. atau kalau kebelet lihat rinjani.. mulai ber olah raga dan mendakilah.. 👍

Jadi Pak Gub.. sebaiknya di pertimbangkan untuk tidak di lanjutkan .. I don’t think you will gamble on this Pak.

ada beberpa hal yang justru lebih urgent untuk ditangani di kawasan Rinjani yakni penebangwn liar, pemulihan hutan, dan pengelolaan sumber air. Rakyat bapak setiap saat menjerit akibat air bersih yang tidak tersedia.. khususnya di musim kemarau krn sumber2 mata air itu semuanya berada pada sekitar kawasan Rinjani..

saya juga belum mendengar komentar dan adu argumen dari kelompok adat.. seperti MAS, WWF, bahkan DPRD tentang ini.. mustinya ini menjadi isu sentral di tengah bencana lingkungan yang semakin intens.

*Penyebab terbesar kemiskinan, kerusakan lingkungan dan konflik adalah Bad Governance

Ampure 🙏🙏🙏

Sampai saat positngan ini ditulis, saat ini postingan tersebut sudah di share hingga 389 kali dan dikomentari oleh 188 Komentar.

Lalu bagaimana tanggapan anda mengenai ulasan ini ? silahkan berikan tanggapan anda di kolom komentar.

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Bagikan jika bermanfaat..

Picture of Ropiudin Yahya
Ropiudin Yahya
Hi, Nama Saya Ropiudin Yahya, Biasa Dipanggil Opick, Seorang Web Desainer atau perancang situs website sekaligus CEO dari Mataram Web, Layanan Kami meliput Pembuatan Website, Landing Page, Konten Kreator, serta semua yang terkait dengan Digital marketing, Hubungi kami untuk solusi pembuatan website dan online marketing Anda.